PANGKEP - Polres Pangkep menggelar program kegiatan bakti sosial Jum'at Berkah (Juma' Barakka, Mabbage-bage Lao ri Laingnge) dengan membagikan paket sembako dengan cara Door to door di wilayah Desa Benteng, Kec. Mandalle, Kab. Pangkep dengan sasaran masyarakat kurang mampu. Jum'at (17/05/2024).
Kegiatan Jum'at Berkah ini dipimpin oleh Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti, S.I.K., M.K.P., didampingi oleh Kabag SDM Polres Pangkep Kompol Hj. Andi Husnaeini., S.Sos., bersama Kasat Intelkam Polres Pangkep Iptu Edwar, S.H., Paurmin Bag SDM Iptu Mulyana, Plh. Kapolsek Mandalle Iptu Muh. Akib serta personil Polres Pangkep lainnya.
Tampak Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti bersama rombongan mendatangi sejumlah rumah warga kurang mampu dengan cara door to door untuk membagikan sejumlah paket Sembako.
Kapolres menyampaikan bahwa kegiatan Jum'at Berkah ini merupakan gerakan kepedulian terhadap sesama dengan membagikan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Alhamdulillah, kegiatan Jum'at Berkah ini kami gelar setiap hari Jumat, kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur sekaligus sebagai sarana silaturahmi Polri bersama masyarakat terutama kepada orang tua Kita yang sudah lansia dan bentuk kedekatan Polri dengan masyarakat yang selalu hadir untuk memberikan rasa aman dan nyaman." ucap Kapolres.
“Tentunya dengan adanya kegiatan Jum’at Berkah ini sebagai upaya meningkatkan kepercayaan warga terhadap Institusi Polri, melalui pendekatan langsung kepada warganya, menjalin sinergitas, kerja sama dan komunikasi sosial bersama , ”pungkasnya
Di kesempatan itu Kapolres juga mengajak masyarakat untuk bersama menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Kab. Pangkep.
“Mari seluruh masyarakat dan stakeholder untuk tetap bersama menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) di wilayah Kab. Pangkep." Ajaknya., (Herman Djide)